Toko Material di Pinang Terbakar, Diduga Akibat Lilin Sembahyang yang Lupa Dipadamkan
TANGERANG KOTA, WARTAXPRESS.com Kebakaran melanda sebuah bangunan toko material di Jalan Rasuna Said, Kelurahan Cipete, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, pada Sabtu 22 November 2025, sekitar pukul 11.30 WIB.
Petugas menerima laporan dari warga dan bergerak cepat menuju lokasi hanya dalam hitungan menit.
Danru UPT Pinang, Hendra, membenarkan bahwa sumber api berasal dari lilin sembahyang yang lupa dipadamkan.
“Iya, lilin sembahyang lupa dimatikan, kata pegawainya,” ujar Hendra.
BPBD Kota Tangerang mengerahkan tujuh unit mobil pemadam kebakaran dan 35 personel untuk menaklukkan kobaran api.
“UPT Pinang, Ciledug, Mako, dan Batuceper ikut membantu proses pemadaman,” tambahnya.
Beruntung tidak ada laporan korban jiwa dalam insiden ini. Petugas berhasil mengendalikan api sebelum merambat ke bangunan lain. Penyebab pasti dan total kerugian masih dalam penyelidikan.

Tinggalkan Balasan