WARTAEXPRESS.com– Aktris sekaligus aktivis Cinta Laura Kiehl kembali menyuarakan kegelisahannya soal maraknya pelecehan seksual di Indonesia.
Dalam sebuah pernyataan emosional yang diunggah ke media sosial, Cinta tak bisa menahan amarah dan rasa kecewanya terhadap fenomena yang menurutnya sudah terlalu sering dianggap biasa.
“Hati aku hancur dan sakit hati. Kita dari kecil selalu diajari untuk pakai baju yang sopan, tapi malah gini jadinya. Nggak ada satu pun orang yang pantas dilecehkan,” tegas Cinta dalam unggahan tersebut.
Cinta, yang selama ini dikenal vokal dalam isu perempuan dan kesetaraan, menekankan pentingnya menghentikan budaya menyalahkan korban dan mulai berani bersuara.
“Sudah saatnya kita stop lindungi pelaku. Kita harus berhenti ngewajarin hal-hal seperti ini dan jangan diam aja, tapi speak up,” ujarnya.
Pernyataan ini menuai beragam reaksi dari netizen.
Banyak yang mendukung langkah Cinta dan menganggapnya sebagai suara keberanian di tengah masyarakat yang kerap bungkam saat ketidakadilan terjadi.
Tak sedikit pula yang mengaku tersentuh dan merasa terwakili dengan pesan yang disampaikan.
Fenomena pelecehan seksual, baik di dunia nyata maupun digital, memang menjadi isu yang terus bergema.
Sayangnya, masih banyak yang memilih diam karena takut, malu, atau tidak percaya sistem bisa melindungi mereka.
Cinta berharap keberaniannya bicara bisa menjadi langkah awal agar lebih banyak korban berani menyuarakan pengalaman mereka dan mendapatkan keadilan yang layak.
“Kita perlu ubah cara pandang masyarakat. Kesopanan bukan jaminan aman, dan tanggung jawab sepenuhnya ada pada pelaku, bukan korban,” tambahnya.